Trending

Tahun 2022, RSUD Balangan Bakal Layani Cuci Darah

WAWANCARA : drg.Sudirman MM, saat memberikan informasi - Foto Dok


BANUATODAY.COM, BALANGAN - Guna memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, Pemerintah Balangan melalui Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Balangan akan berencana menambah pelayanan untuk cuci darah (instalasi Hemodialisis) di gedung yang baru pada tahun 2022.

Rencana tersebut disampaikan oleh drg.Sudirman MM. Meurutnya, pembangunan ruang cuci darah ini, sangat bermanfaat sekali, mengingat sebagian warga Balangan khususnya banyak yang menderita penyakit ginjal kronis dan harus melakukan pelayanan khusus

"Saat ini pembangunan sudah berjalan 80 persen di RSUD Balangan yang mana fungsinya adalah sebagai pelayanan cuci darah nantinya

Salama ini,  penderita gagal ginjal rutin melakukan cuci darahdi rujuk ke rumah sakit luar kota, tentu dengan adanya pelayanan dan fasilitas ini di RSUD Balangan maka pasien – pasien yang melakukan cuci darah di luar kota tersebut secara bertahap dapat dilayani, sehingga dapat meringankan pembiayaan warga Balangan.

"Tentunya kita melakukan banyak persiapan, pembangunan gedung sudah 80%, kita juga sudah kordinasi dengan pendor pengadaan alat - alat yang perlu di adakan, nanti tinggal mereka ketemu sama pihak Pt Adaro,  ujarnya. 

Dirinya juga menambahkan, Tentunya dengan fasilitas dan peralatan yang lengkap akan mudahkan para Nakes dalam bekerja, Sdm rumah sakit baik dokter dan perawat juga perlu diperhatikan untuk menunjang semua pelayanan dan meraka perlu di bekali pelatihan khusus di Surabaya. 

"Nantinya dokter dan perawat juga akan kita ikutkan kepelatihan yang biasanya dilaksanakan di Surabaya selama 6 bulan, dikarenakan pendaftaran juga harus anteri, semoga pelayanan cuci darah (hemodialisis) bisa terealisasi paling cepat bulan Oktober tahun 2022."pungkasnya. (vro/fsl)

Lebih baru Lebih lama