Trending

Bina Anggota Baru, DPC Forsa Balangan Gelar Forbitrain

 

PELATIHAN: Para peserta mengikuti pelatihan dari Forsa - Foto Dok 

BANUATODAY.COM, BALANGAN - Sebanyak 45 orang peserta dari 5 Kabupaten mengikuti kegiatan Forsa Basic Training (Forbitrain) yang diselenggarakan oleh DPC Fans Of Rhoma and Soneta (Forsa) Kabupaten Balangan, Jum'at (2/9/2022) di  Waterpark Ar Rauddah Paringin.

Dengan mengambil tema 'Membangun Kader Tangguh Mewujudkan FORSA Semakin Keren' kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman kepada anggota Forsa terkait 4 B (Berakhlak, Beriman, Bertaqwa, Berloyalitas).

Ketua Panitia sekaligus Ketua Forsa Balangan, Rakhmat Dani menjelaskan tujuan dari Forbitrain adalah untuk membina kader-kader Forsa yang baru bergabung.

"Mereka yang baru bergabung akan diberi pengarahan untuk bekal bagaimana menyikapi dari pada peran-peran para penggemar soneta ini dan mereka bisa melestarikan karya-karya Bang H Rhoma Irama," ucapnya.

Sebagaimana diketahui bersama, Dani juga mengatakan kalau Bang H Rhoma Irama ini seorang seniman yang sudah tidak asing lagi dengan karya-karyanya, beliau sudah ribuan menciptakan hasil karya musiknya mulai dari sosial dan bertemakan keagamaan.

"Untuk itu semoga, dengan adanya pelatihan ini mereka mengerti cara menghargai dan mengabadikan suatu karya yang baik tentunya membina kita agar supaya membentuk pribadi yang tangguh,” tambahnya.

Sebagai informasi peserta yang hadir selain dari DPC Forsa Balangan, kegiatan Forbitrain ini juga diikuti oleh DPC Forsa Hulu Sungai Selatan, Hulu Sungai Utara, Hulu Sungai Tengah, dan Tabalong. (vro/fsl)


Lebih baru Lebih lama