Trending

Cek Tanggal Merah di Awal Juni, Bisa Liburan Panjang Hingga 4 Hari!

 

Kalender
ILUSTRASI (Pixabay)

BANUATODAY.COM - Hari libur bisa Anda gunakan untuk merencanakan liburan bersama keluarga atau sekedar istirahat dari pekerjaan.

Tanggal merah atau hari libur sendiri telah diatur melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) yang dikeluarkan oleh 3 menteri yaitu Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan juga Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi yang berisi Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023.

Nah, di awal Juni ini ada tanggal merah yang berdempetan dengan akhir pekan sehingga akan menjadi libur panjang.

Berdasarkan SKB No. 1006/2022, No. 3/2022, dan No. 3/2022 melalui situs resmi Kemenkoppmk, sepanjang tahun 2023 ada sekitar 15 hari libur nasional dan juga daftar cuti bersama.

Dari 15 hari libut itu, di awal Juni ada dua hari libur yang berdekatan dengan akhir pekan dan cuti bersama. 

Tanggal merah di awal bulan Juni 2023 itu, yakni Kamis, 1 Juni 2023 merupakan Hari Lahir Pancasila dan  Jumat, 2 Juni 2023 Cuti Bersama Hari Raya Waisak 2567 BE, dan Minggu, 4 Juni 2023: Hari Raya Waisak 2567 BE.

Karena Sabtu diketahui merupakan hari libur bagi sebagian besar instansi pemerintah maupun swasta yang memberlakukan sistem kerja 5 hari.

Dengan demikian, maka pada awal Juni ini akan ada libur panjang selama empat hari, yakni mulai Kamis, Jumat, Sabtu hingga Minggu.

Pada bulan Juni ini, nantinya akan ada libur juga yakni perayaan Idul Adha yang jatuh pada tanggl 29 Juni. (net/win)


Lebih baru Lebih lama