Trending

Sulap Limbah Tekstil Jadi Bernilai Tinggi

 

PELATIHAN - Suasana pelatihan menyulap limbah tekstil jadi bernilai jual tinggi di sekretariat Iwapi Banjarmasin

BANUATODAY.COM,BANJARMASIN-DPC Iwapi Banjarmasin bekerjasama dengan DPC Iwapi Bantul Yogyakarta menggelar pelatihan menyulap limbah tektil menjadi bernilai jual tinggi.

Pelatihan yang diikuti sekitar 20 peserta anggota Iwapi Banjarmasin dan masyarakat umum ini menghadirkan Nara sumber pengerajin dari Bantul Yogyakarta dan digelar di sekretariat Iwapi Banjarmasin selama tiga hari dari tanggal 2 Juli hingga 4 Juli 2023.

Ketua Iwapi Banjarmasin Hj Aida Muslimah menjelaskan, kegiatan ini merupakan kolaborasi Iwapi Banjarmasin dengan Iwapi Bantul untuk memberikan keterampilan kepada anggota Iwapi dan masyarakat umum agar bisa memanfaatkan limbah disekitarnya menjadi produk bernilai jual.

"Kami berharap dari pelatihan ini mereka yang ikut pelatihan bisa menghasilkan produk usaha dari limbah tektil," ucapnya lagi.

Ketua Iwapi Bantul Erwin Yuniati SH mengaku, kegiatan kolaborasi ini sangat bagus dan tentunya sangat bermanfaat bagi peserta.

"Semoga apa yang didapat di pelatihan bisa dipraktekkan dan dikembangkan dengan ide yang lebih menarik dan tentunya bisa menambah penghasilan," harapnya.(Naz/fsl)

Lebih baru Lebih lama