SUMPAH - Pelantikan dan pengambilan sumpah pejabat di lingkup Pemko Banjarbaru dipimpin Wali Kota Aditya Mufti Ariffin. (Pemko Banjarbaru) |
BANUATODAY.COM, BANJARBARU - Di pertengahan tahun 2023 masa kepemimpinan Wali Kota Banjarbaru H. M. Aditya Mufti Ariffin, Pemerintah Kota Banjarbaru kembali melakukan perombakan atau reshuffle kabinet Eselon II, III dan IV, bertempat di Aula Bina Satria, Senin (31/07/2023).
Untuk Eselon II yang bergeser dari jabatan sebelumnya sesuai dengan Surat Keputusan Wali Kota Banjarbaru Nomor 800.1.3/1342/BKPP tanggal 28 Juli 2023 yakni, Drg. Agus Widjaja, MHA menjabat sebagai Staf Ahli Wali Kota Bidang Hukum dan Politik, sebelumnya menjabat Asisten Administrasi Umum Setdako.
Drs. Abdul Basid, MM bergeser menjabat sebagai Asisten Pemerintahan Dan Kesejahteraan Rakyat Setdako, sebelumnya menjabat sebagai Kepada Dinas Perdagangan.
Dr. Hj. Rahmah Khairita, MM bergeser menjabat sebagai Asisten Administrasi Umum Setdako, sebelumnya menjabat sebagai Kepada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu.
Muriani, ST bergesar menjabat sebagai Kepala Dinas Perdagangan, sebelumnya menjabat Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman.
Dalam pelantikan dan pengambilan sumpah/janji ini, Wali Kota Banjarbaru H. M. Aditya Mufti Ariffin mengatakan, pergeseran jabatan ini agar benar-benar bisa dilaksanakan sesuai dengan tugas pokok.
“Tak hanya untuk mengisi kekosongan, pergeseran pejabat guna memenuhi kebutuhan organisasi di lingkup Pemerintah Kota Banjarbaru,” ucapnya.
Tidak hanya itu, Aditya juga menyampaikan, para pejabat yang berseger ini sudah sesuai dengan kualifikasi dan keahliannya sehingga ada pergeseran.
“Banjarbaru ada peningkatan sistem indeks yang masuk dalam kategori baik. Dengan hasil tersebut jangan berpuas diri, mari kita bawa perubahan yang lebih berarti demi pencapaian Banjarbaru Juara,” katanya.
Sementara itu ada 175 pejabat fungsional yang dilantik, terdiri dari pengangkatan Pertama dalam Jabatan Fungsional sebanyak 32 orang dan kenaikan jenjang Jabatan Fungsional lainnya sebanyak 43 orang, serta ada 23 Pejabat Fungsional Kepala Sekolah. (pem/win)