Trending

Berlokasi di Plaza Mitra, Mal Pelayanan Publik Bakal Soft Launching Saat Puncak Harjad Banjarmasin

PROYEK - Para pekerja tengah mengerjakan proyek pembangunan Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Banjarmasin. (Net) 


BANUJATODAY.COM, BANJARMASIN - Rencana Pemerintah Kota Banjarmasin untuk memanfaatkan Plaza Mitra sebagai Mal Pelayanan Publik (MPP) bakal segera terealisasi.

Pemko berencana melakukan soft launching MPP pada puncak peringatan Hari Jadi (Harjad) ke-497 Kota Banjarmasin yang jatuh pada 24 September 2023.

"Sebenarnya dari kontrak, selesai sekitar 7 November 2023, tapi arahan Pak Kadis PUPR diharapkan bisa soft launching untuk kado Hari Jadi Banjarmasin," jelas Kepala Bidang (Kabid) Cipta Karya Dinas PUPR Kota Banjarmasin, H Umar,  Rabu (20/9/2023). 

Soft launching, jelasnya lagi, dikoordinasikan dengan Dinas PMPTSP Banjarmasin. "Karena untuk interior memang mereka mengerjakan," ujarnya.

Umar mengatakan, untuk peresmian MPP pihaknya menunggu arahan lebih lanjut karena sesuai kontrak berakhir pada 7 November.

"Tentunya tidak bisa memaksakan segera selesai, karena kontraknya masih sampai 7 November 2023," tandasnya. 

Pembangunan MPP sendiri, sebut dia, hingga saat ini berada mencapai 57 persen. 

Nantinya di tempat itu, ada beberapa pelayanan, seperti pembuatan KTP, KK dan sejumlah dokumen kependudukan serta dokumen lainnya.

"Nantinya PUPR juga akan menempatkan stan di sana," imbuh Umar.

Pemko Banjarmasin memasukan rencana pembangunan MPP ini sebagai program prioritas yang harus rampung di tahun 2023. 

Anggaran yang dialokasi untuk pembangunannya sebesar Rp 4.45 miliar bersumber dari APBD 2023.

MPP dibangun di eks gedung Plaza Mitra, di lahan bekas Pasar Gembira, Jalan Pangeran Antasari, Kecamatan Banjarmasin Tengah. 

MPP ini diharapkan bisa jadi sentra pelayanan bagi masyarakat dan tentunya memudahkan masyarakat mendapatkan berbagai pelayanan di satu tempat. (pem/niz)


Lebih baru Lebih lama