Trending

Kini Kelurahan Kelayan Timur Mendapatkan Sosialisasi dan Silaturahmi Dari PAM Bandarmasih

PAM - Warga Kelayan Timur berfoto bersama dengan PAM Bandarmasih seusai kegiatan.


BANUATODAY.COM, BANJARMASIN - Guna meningkatkan pelayanan terhadap pelanggan, PAM Bandarmasih kembali gelar silaturahmi dan sosialisasi kepada pelanggan yang ada di Kelurahan Kelayan Timur, Selasa (12/09/2023). 

Kegiatan tersebut dihadiri oleh perwakilan warga yang ada di kawasan Kelurahan Kelayan Timur, dan juga sekitarnya.

Supervisor NRW II, Ferry Adhitya Kurniawan mengatakan, untuk sosialisasi kali ini berjalan dengan lancar, sesuai dengan yang diharapkan.

“Alhamdulillah, dalam kegiatan kali ini kami mendapat beberapa masukan dari para pelanggan, untuk mendorong kemajuan bagaimana agar air itu bisa sampai kepada pelanggan dengan tepat, jernih, dan tidak ada masalah,” ujar Ferry

Selain itu juga, papar Ferry, pihaknya juga mendapat masukan terkait pergantian meteran air.

“Untuk kedepannya kami akan membenahi SOP, karena ada keluhan dari warga terkait petugas kami yang tanpa izin masuk ke rumah warga, mohon maaf dan mohon dimaklumi,” papar Ferry.

Ferry juga mengimbau, kepada pelanggan yang ada di kawasan Kelayan Timur, selama bulan kemarau ini agar lebih bijaksana dalam penggunaan air bersih.

“Karena saat ini ada penurunan debit distrbusi air bersih, karena kondisi musim kemaraunyang sesang berlangsung saat ini,” imbaunya.

Sementara itu, Lurah Kelayan Timur, Ihda Azmi mengucapkan, terimakasih kepada PAM Bandarmasih yang telah melakukan sosialisasi tersebut.

Pasalnya, kegiatan ini sangat bermanfaat bagi para pelanggan yang ada di kawasan Kelayan Timur.

“Ini dapat menjadi pengetahuan bagi warga kami, tentang permasalah yang biasa terjadi disini, dan mendapat jawaban langsung dari pihak PAM Bandarmasih,” ucap Lurah.

“Selain itu juga, terkait kondisi yang sedang terjadi saat ini selama bulan kemarau ini seperti penurunan debit air juga diketahui,” lanjutnya.

Lurah berharap, dengan adanya sosialisasinya kedepannya pelayanan PAM Bandarmasih bisa lebih baik lagi kedepannya.

“Semoga kedepannya PAM Bandarmasih bisa membenahi segala permasalahan yang ada dikawasan kami ini,” pungkasnya. (naz/fsl)

Lebih baru Lebih lama