Trending

Sudah Tiba di Kalsel, Cak Imin Ditolak Bupati Buka MTQ di Kabupaten Tanah Laut

07092023 - BANUATODAY.COM - Pembukaan MTQ Internasional di Kabupaten Tanah Laut..png
PEMBUKAAN - Pembukaan MTQ Internasional di Kabupaten Tanah Laut..png

BANUATODAY.COM, PELAIHARI - Wakil Ketua MPR RI, H Muhaimin Iskandar, secara khusus datang ke Kalimantan Selatan untuk menghadiri undangan membuka Musabaqah Tilaqatil Quran Nasional dan Internasional yang dilaksanakan di Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut.

Karena acara ini juga, Cak Imin (panggilan Muhaimin) menunda pemeriksaan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai saksi kasus dugaan korupsi di Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker).

Namun, setelah tiba di lokasi acara, Cak Imin justru batal membuka keiatan MTQ, lantaran ditolak oleh Bupati Tanah Laut, HM Sukamta.

Bupati Sukamta mengakui melarang Ketum PKB itu karena khawatir disusupi agenda politik. 

Keputusan Sukamta diambil setelah melihat rundown acara dari PKB di Kalsel, di mana ada salah satu agenda di sejumlah wilayah di Kalsel termasuk membuka kegiatan MTQ.

Menurut Sukamta, rundown PKB adalah kegiatan partai, sementara sementara MTQ merupakan acara pemerintah daerah.

"Kenapa partai yang mau buka, saya kaget," ujar Sukamta, Rabu (06/09/2023).

Apalagi, kata Sukamta, Muhaimin baru saja dideklarasikan sebagai Cawapres berpasangan dengan Capres  Anies Baswedan.

"Nanti bisa jadi masalah. Jadi masalah bagi saya, jadi masalah bagi Pak Muhaimin juga kan karena beliau deklarasi wapres," kata Sukamta. 

Sukamta menjelaskan, permasalahan bisa muncul karena MTQ Internasional merupakan kegiatan Pemkab Tala yang didanai APBD.

"Nanti dianggap memfasilitasi Pak Muhaimin dengan dana daerah, karenanya kemudian saya bilang Pak Muhaimin tidak usah hadir di acara pembukaan," ujar Bupati yang saat ini masuk dalam daftar Caleg DPR RI dari PPP. 

Sukamta mengaku tidak ada masalah secara personal dengan Cak Imin. Penolakannya itu disebut demi menghindari kegiatan itu disusupi unsur politik.

MTQ Internasional digelar di halaman Stadion Pertasi Kencana Pelaihari, Tanah Laut, Kalimantan Selatan (Kalsel), Selasa (5/9). 

Kegiatan ini diselenggarakan Jami'yyatul Qurra wal-Huffadz (JQH) Nahdlatul Ulama (NU) bersama Pemkab Tala.

"Padahal ini menurut saya sama sekali tidak ada hubungan dengan politik. Beliau diundang sudah lama di acara MTQ sbagai wakil ketua MPR RI," jelas Ketua Umum Pimpinan Pusat JQH NU, Saifullah Ma'shum.

Saifullah mengungakapkan, Cak Imin diundang sebulan sebelum acara. 

"Beliau diundang karena merupakan pembina JQH NU, termasuk wakil ketua DPR RI. Sebagai pejabat negara, dan pembina Jami'yyatul Qurra wal-Huffadz. Kami undang membuka, karena ini level Internasional," jelasnya lagi.

Saifullah mengatakan, pihaknya sudah memberikan penjelasan kepada Bupati, namun karena tetap menolak akhirnya JQH sebagai tamu mengalah pada tuan rumah. (nt/win)

Lebih baru Lebih lama