SENAM - Peserta yang mengikuti senam massal yang diadakan oleh YJI Kalsel. |
Kegiatan kali ini diisi dengan senam massal, penyuluhan penyakit jantung dan pembuluh darah, cek kesehatan gratis, permainan ketangkasan dan bazaar.
Ketua YJI Kalsel, Hj. Aida Muslimah SE mengatakan, dari kegiatan ini para masyarakat mempunyai kesadaran lebih terkait dengan bahayanya penyakit jantung.
"Penyakit jantung ini jangan disepelekan, masyarakat perlu mengetahui terkait dengan kondisi jantungnya segera dan sedini mungkin, sehingga pencegahan bisa dilakukan sedini mungkin," ucap anggota Dewan Perwakilan Rakyat Indonesia (DPR-RI) Dapil Kalsel tersebut.
Selain itu, melalui kegiatan ini, masyarakat dihimbau agar dapat menerapkan pola hidup sehat agar terhindar dari berbagai penyakit, salah satunya penyakit jantung.
"Saya sangat mengapresiasi para peserta senam massal yang mengikuti kegiatan ini dengan penuh semangat tentunya," tambahnya.
Sementara itu, Dokter Aditya Reza mengatakan penyakit jantung ini jangan disepelekan, bahkan bagi mereka yang berumur 40 tahun, wajib untuk melakukan pemeriksaan terhadap jantung mereka.
"Dari pemeriksaan itu, kita bisa tau untuk kita tindak lanjuti atau menerapkan pola hidup sehat untuk mencegah penyakit jantung pada diri kita," ucapnya.
Diakuinya, untuk provinsi Kalsel sendiri, penyakit jantung ini merupakan salah satu penyakit tertinggi dibandingkan penyakit yang lainnya.