Trending

Abdul Hadi Ikut Main Bagasing di Festival Olahraga Tradisional 2023 Se-Kabupaten Balangan

BAGASING: Bupati Balangan ikut main bagasing - Foto Dok


BANUATODAY.COM, BALANGAN - Pemerintah Kabupaten Balangan melalui Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Balangan sukses menggelar Festival Olahraga Tradisional 2023 Se-Kabupaten Balangan.

Kegiatan yang bertujuan memperkuat kearifan lokal dan kebersamaan masyarakat, mendapat perhatian besar dari berbagai kalangan.

Bupati Balangan H Abdul Hadi mengatakan, terselenggaranya festival ini merupakan moment tepat dalam mempromosikan kearifan lokal melalui olahraga tradisional sekaligus memupuk rasa kebersamaan di masyarakat.

BACA JUGA: Baca Puisi Kerawang Bekasi, Paman Birin Kobarkan Semangat Perjuangan


"Ada enam jenis olahraga tradisional yang dipertandingkan, yaitu Sumpit, Ketapel, Bagasing, Balogo, Egrang, dan Bakiak," ujarnya, Minggu (12/11/2023) di RTH Disporapar Balangan.


Tampak Bupati juga bersemangat ikut mencoba setiap olahraga tradisional yang dipertandingkan. 

"Enam olahraga tradisional yang dilombakan inj membutuhkan keahlian khusus dan latihan yang intensif," tuturnya.

Sementara Plt Kepala Disporapar Balangan, Bambang Mulyadi, berharap festival ini dapat menjadi momentum penting dalam membentuk semangat generasi muda untuk melestarikan budaya dan tradisi lokal. 

BACA JUGA: Didukung Penuh Paman Birin, Uncle Hard Enduro 2023 Siap Digelar, Catat Tanggalnya!

Festival Olahraga Tradisional Se-Kabupaten Balangan, juga dapat mendorong positif untuk kelestarian tradisi lokal dan membangun kebersamaan yang kuat di masyarakat.

"Semoga dengan terselenggaranya acara ini, kita semua dapat lebih melestarikan dan semakin mencintai permainan tradisional yang sudah diwariskan oleh para pendahulu," ucapnya.

Sebagai informasi acara tersebut juga turut dihadiri  oleh tokoh-tokoh penting diantaranya Ketua TP-PKK Balangan Sri Huriyati Hadi dan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan Balangan Rakhmadi Yusni. (vro/fsl)

Lebih baru Lebih lama