Trending

Hadir di CFD Balikpapan, Produk Olahan Khas Balangan Banyak Diminati

ANTUSIAS: Para pengunjung antusias membeli produk lokal khas Balangan - Foto Dok


BANUATODAY.COM, BALIKPAPAN - Rangkaian Launching Calendar Of Event Balangan 2024 (CELENGAN) digelar di Car Free Day (CFD) di Taman Bekapai, Balikpapan, Kalimantan Timur, Minggu (10/12/2023).

Pada gelaran tersebut, masyarakat setempat menikmati pengalaman yang luar biasa, menyatu dalam kegiatan olahraga sekaligus memperkenalkan produk unggulan Gerakan Kewirausahaan Nasional (GKN) Kabupaten Balangan.

BACA JUGA: Pemain Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri Nikahi Adiba Khanza Putri Almarhum Ustaz Jefri Al Buchori

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Balangan Sri Huriyati Hadi atau yang sering disapa Bunda Sri, mengatakan bahwa kegiatan ini tidak hanya mengusung semangat olahraga dan kebersamaan, tetapi juga sebagai peluang strategis untuk mempromosikan produk unggulan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Kabupaten Balangan.


"Kami berharap agar masyarakat Balikpapan semakin mengenal dan mendukung produk-produk lokal Balangan yang memiliki kualitas dan keunikan," ungkapnya dengan penuh semangat.


Produk-produk unggulan GKN Kabupaten Balangan, seperti karya anyam, stik tiwadak cimis, mandai crispy, sirbam, cangdai, keripik pisang, petis H Hadar, madu Meratus, gula semut, keripik tahu, abon patin, dan abon haruan, berhasil mencuri perhatian pengunjung CFD. Antusiasme tinggi terlihat dari habisnya stok produk, mencerminkan dukungan kuat masyarakat Balikpapan terhadap produk lokal Bumi Sanggam.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) GKN Kabupaten Balangan, Muhammad Sadik, menyampaikan rasa terimakasih kepada Ketua TP-PKK Kabupaten Balangan atas dukungan berkelanjutan terhadap GKN Kabupaten Balangan.

"Kami juga sangat mengapresiasi telah diberi kesempatan dalam memeriahkan acara CELENGAN di Kota Balikpapan. Kesuksesan penjualan produk hari ini adalah bukti nyata bahwa kerja sama ini memberikan dampak positif bagi UMKM Balangan," ujarnya.

Tak hanya warga umum, bahkan istri Walikota Balikpapan, Nurlena, turut ambil bagian dalam mendukung produk UMKM lokal Kabupaten Balangan. Kehadiran Sri Huriyati Hadi dan Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Kota Balikpapan, C.I. Ratih Kusuma W, juga memberikan nuansa keberhasilan bagi acara tersebut.

BACA JUGA: BRI Liga 1: Barito Putera Telan Pil Pahit di Madura, Dibantai 4-1

Muhammad Sadik menekankan bahwa antusiasme warga Balikpapan sangat luar biasa, dan berharap GKN Balangan dapat terus berpartisipasi dalam acara serupa di masa depan.

"Kami optimis, ini merupakan langkah positif untuk memperluas jangkauan dan meningkatkan popularitas produk UMKM Balangan," tambahnya.

Selain itu CFD di Balikpapan juga menyediakan pemeriksaan kesehatan gratis oleh Pemerintah Kota Balikpapan melalui Dinkes, yang dilaksanakan oleh UPTD Puskesmas Telagasari. Layanan tersebut mencakup pemeriksaan hipertensi, kolesterol, asam urat. Adapun juga sesi senam yoga dan undian doorprize sebagai hiburan tambahan bagi pengunjung.

"Semoga kesuksesan CELENGAN 2024 menjadi landasan bagi GKN Balangan untuk terus berkembang dan meraih prestasi dalam mendukung pertumbuhan ekonomi lokal," tutup Muhammad Sidik. (vro/fs)

Lebih baru Lebih lama