Trending

Mengejutkan, Etnis Rohingya Sengaja Memilih Indonesia dan Ingin Penduduk Tetap

 

TERDAMPAR - Etnis Rohingya yang saat ini terdampar di pesisir pantai Aceh. (instagram)

 


BANUATODAY.COM, ACEH - Fakta mengejutkan terungkap dari pengakuan seorang pengungsi etnis Rohingya yang terdampar di Aceh.

Pengungsi Rohingya mengaku Memang bertujuan ke Indonesia dan diberangkatkan oleh perantara dari Bangladesh.

Ketika ditanya oleh warga kenapa bisa tau sedang berada di Indonesia jika memang terdampar. 

Pengungsi Rohingya bernama Deli Warsa mengaku ia memang bertujuan mengungsi ke Indonesia.

Mereka diberangkatkan oleh seorang perantara dari Bangladesh dengan tujuan pasti yaitu Indonesia.

“Ada ‘middleman’ (perantara) yang mengantar kami menggunakan speedboat kemarin. Setelah itu dia pergi.” kata Deli Warsa. 

Menurut Deli, jika diizinkan pemerintah Indonesia, adik, kakak, paman, sepupu dan seluruh keluarganya akan menyusul mengungsi ke Indonesia.

Sejak bulan november, sudah ada 6 kapal pengungsi Rohingya yang mendarat di Aceh. 

Rinciannya 3 kapal di Kabupaten Pidie, 1 kapal di Bireun, dan 2 kapal di Sabang. Keseluruhan dipastikan lebih dari 1.200 pengungsi yang sudah mendarat di Aceh hingga Minggu (3/11).

Salah satu pengungsi Rohingnya lainnya asal Bangladesh bernama Muhammad Idris (40) mengatakan saat ini masih ada 6 rombongan kapal lagi di lautan yang sedang menuju Indonesia. (Nt/niz)

Lebih baru Lebih lama