BANUATODAY.COM, BANJARBARU - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kalimantan Selatan menyampaikan prospek cuaca mingguan di Kalsel, tertanggal 17 hingga 23 Januari 2024.
Kepala BPBD Kalsel, R Suria Fadliansyah mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada dengan adanya informasi terkait kondisi cuaca di sejumlah daerah di wilayah Kalsel.
“Waspada potensi hujan sedang hingga lebat pada 18 Januari 2024 pada siang atau sore hari di wilayah Kabupaten Kotabaru, Tanah Bumbu,” sebut R Suria Fadliansyah, Kamis (18/1/2024).
Ia juga menambahkan untuk potensi hujan pada dini hari di tanggal yang sama, yakni di Kota Banjarmasin, Banjarbaru, Kabupaten Barito Kuala, Tapin, HSS, HST, HSU, Balangan, Tabalong dan sekitarnya.
Kewaspadaan tersebut masih memiliki potensi hujan sedang hingga lebat pada tanggal 19 Januari 2024, pada siang ata sore dan malam hari di wilayah Kabupaten Barito Kuala, Tapin HSS, HST, Kotabaru dan sekitarnya.
Sementara potensi lainnya, yakni gelombang tinggi, masyarakat diimbau agar selalu waspada, untuk perahu nelayan, kapal tongkang, dan ferry terhadap potensi gelombang tinggi yang mencapai 2.5 meter di wilayah perairan selatan Kalsel (Laut Jawa) pada tanggal 19-20 Januari 2024, sedangkan potensi pasang air laut maksimum dinyatakan nihil. (nt/fzl)