Trending

Ibnu Sina Resmi Ketua Umum DMDI Kalsel, Dilantik Tun Seri Setia Dr H Mohd Ali Bin Mohd Rustam dari Malaysia

Pelantikan Ibnu Sina sebagai Ketua DMDI Kalsel.

BANUATODAY.COM, BANJARMASIN - Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina bersama pengurus DMDI Provinsi Kalimantan Selatan masa bakti 2024-2027 resmi dilantik oleh Presiden Dunia Melayu Dunia Islan (DMDI) Internasional, Tun Seri Setia H Mohammad Ali Rustam, berlangsung di Lobi Balai Kota Banjarmasin. Sabtu (30/03/24).

Dalam wawancaranya, Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina mengungkapkan rasa syukur karena telah dilantik menjadi ketua DMDI Provinsi Kalimantan Selatan beserta pengurus lainnya untuk masa bakti 2024-2027.

"Alhamdulillah tadi baru saja kita dilantik oleh Presiden DMDI Internasional, Tun Seri Setia H Mohammad Ali. Mudah mudahan kita dapat menjalankan amanah ini dan kita tetap bisa menjalankan hubungan baik dengan negara negara tetangga," ucap H Ibnu Sina.

Wali Kota Banjarmasin  H Ibnu Sina resmi dilantik sebagai Ketua Umum Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Kalimantan Selatan.

"DMDI itu selalu mengupayakan kebaikan dan menjadi garda terdepannya, terutama jika ada masyarakat yang membutuhkan bantuan. Sejak awal mulanya DMDI kerjanya memfokuskan pada bidang ekonomi, pendidikan, kemanusiaan, sosial, dakwah, tanggap bencana dan ketahanan pangan. Dan di Banjarmasin tugas baik diemban Bapak Ibnu Sina dkk memajukan masyarakat dan bangsa Melayu di dunia,” kata Tun Sri Setia Mohd. Ali Bin Mohd Rustam, saat memberikan sambutan Pelantikan sekaligus pengukuhan Pengurus DMDI Kalsel serta menutup secara resmi Majelis Tilawah Antar Bangsa ke-14.

Tun Seri Setia Mohd Ali Bin Mohd Rustam menjelaskan DMDI adalah organisasi yang memiliki visi-misi untuk menyatukan orang Melayu yang tersebar di seluruh dunia.

DMDI berdiri di Malaka sejak 2000, dengan beranggotakan hanya 10 negara, yang kemudian berkembang menjadi 23 negara. (pem/niz)

Lebih baru Lebih lama