HAJI - Suasana pelepasan jemaah haji kloter 02 Banjarmasin oleh Kakanwil Kemenag Kalsel HM. Tambrin.(kemenag) |
BANUATODAY.COM, BANJARBARU - Kepala Kantor Wilayah (Ka.Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) Dr. H. Muhammad Tambrin, M.M.Pd melepas jamaah haji kelompok terbang (Kloter) BDJ 02, Senin (13/05/2024) di Aula Jeddah Asrama Haji Embarkasi Banjarmasin.
Dalam kesempatan itu, Kakanwil mendoakan jemaah menjadi haji yang mabrur.
Jemaah haji asal Kota Banjarmasin yang masuk rombongan Kloter BDJ 02 didampingi 5 petugas Kloter.
“Semoga Allah selalu melindungi dan memberikan kesehatan kepada semua jamaah haji Kloter BDJ 02 dan menjadi haji yang mabrur,” ujar Kakanwil Kemenag Kalsel.
Tambrin juga mengingatkan jemaah bahwa kondisi cuaca di Arab Saudi di Kota Madinah dan Kota Makkah 40 derajat celcius, maka pada saat berangkat ke masjid agar tetap dipakai, dan pada saat di dalam masjid alas kakinya di masukkan ke dalam kantong plastik.
“Agar pada saat pulang dari masjid dapat kembali menggunakan alas kakinya, karena kondisi lantai sangat panas dan dapat mengakibatkan kaki melepuh,” katanya.
Tambrin berpesan kepada jamaah haji agar selalu menjaga kesehatan dan menerapkan pola hidup sehat selama di berada di tanah suci baik di Mekkah maupun di Madinah.
“Agar dapat melaksanakan semua rangkaian ibadah haji dengan baik,” katanya.
Selama berada di tanah suci Tambrin meminta kepada jamaah haji agar menjalin kebersamaan antara sesama jamaah dan jamaah dengan petugas, saling tolong menolong dalam menjalankan ibadah dan saling menjaga satu sama lain. “Terutama dengan jamaah lansia,” katanya.
“Ikuti arahan dari petugas Kloter, baik Ketua Kloter, Pembimbing Ibadah maupun Petugas Kloter lainnya, dalam menjalankan rangkaian ibadah demi ibadah selama di tanah suci,” tandasnya.
Jamaah haji Kloter BDJ 02 akan diterbangkan dari Bandara Syamsudin Noor pada tanggal 13 Mei 2024 pada pukul 21.10 Wita dengan menggunakan pesawat Airbus 340 Garuda Indonesia dengan Nomor Flight GA 8102, dan direncanakan mendarat di Bandara Internasional Pangeran Muhammad Bin Abdul Aziz Madinah pada tanggal 14 Mei 2024 pukul 05.10 WAS. (nas/sun)