Trending

RSUD Datu Kandang Haji Balangan turut Meriahkan HAN

LOMBA: Peserta anak-anak dan orang sangat antusias mengikuti gelaran lomba - Foto Dok 


BANUATODAY.COM, BALANGAN – RSUD Datu Kandang Haji di Kabupaten Balangan turut merayakan Hari Anak Nasional (HAN) dengan menggelar berbagai perlombaan anak, Selasa (23/7/2024).

Suasana penuh bahagia menghiasi keceriaan anak dan orang tuanya dengan menampilkan berbagai kreativitas seperti lomba mewarnai untuk anak usia 4-6 tahun, lomba menggambar untuk usia 7-10 tahun, dan lomba foto bayi dan balita. 

Peserta lomba sendiri merupakan anak-anak yang pernah dirawat dan rutin melakukan kontrol di RSUD tersebut.

Dokter Anak, Ratna Indriyani, mengungkapkan harapannya agar peringatan HAN kali ini bisa menjadi sumber semangat bagi anak-anak dan orang tua, meskipun sedang menghadapi berbagai kondisi kesehatan.

“Semoga dengan peringatan HAN ini, anak-anak dan orang tua tetap bersemangat dalam segala kondisi yang dihadapi,” ujar Dr. Ratna.

Senada dengan Dr. Ratna, Dr. Damayanti Eka menekankan betapa pentingnya peran orang tua dalam menjaga kesehatan dan tumbuh kembang anak.

“Kami berharap para orang tua dapat terus mengawal kesehatan anak, serta memastikan tumbuh kembang mereka berjalan dengan baik,” tambahnya.

Peringatan HAN di RSUD Datu Kandang Haji Kabupaten Balangan ini tidak hanya menjadi momen untuk merayakan kebahagiaan anak-anak, tetapi juga sebagai ajang untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan dan perkembangan anak. Acara ini menjadi bukti nyata betapa besarnya perhatian dan kasih sayang yang diberikan oleh RSUD Datu Kandang Haji terhadap anak-anak, harapan masa depan bangsa. (vr/fs)

Lebih baru Lebih lama