Trending

Wali Kota Banjarmasin Ekspose Studi Kelayakan dan Masterplan Kawasan Industri Mantuil

EKSPOSE - Wali Kota Ibnu Sina (kiri) didampingi Sekdakot Banjarmasin Ikhsan Budiman.(pemko banjarmasin)

BANUATODAY.COM, BANJARMASIN - Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina memimpin ekspose laporan akhir feasibility study atau studi kelayakan dan masterplan Kawasan Industri Mantuil, Kecamatan Banjarmasin Selatan. 

Kegiatan itu turut dihadiri Sekretaris Daerah Kota Banjarmasin, Ikhsan Budiman, sejumlah Kepala SKPD serta jajaran terkait, di Ruang Rapat Baiman 2, Balaikota Banjarmasin, Rabu (17/07/2024).

"Tujuan dilaksanakannya FS dan Masterplan Kawasan Industri Mantuil itu mengidentifikasi potensi dan permasalahan di kawasan industri Mantuil," ujar Wali Kota.

Melakukan identifikasi ini, ujar Wali Kota dua periode ini, terkait dengan kondisi faktual lahan rencana.

Kemudian, lanjut Ketua DPD Partai Demokrat Kalsel ini, melakukan analisis terkait kondisi fisik, ekonomi, finansial serta kebutuhan fasilitas dan sarana prasarana kawasan industri Mantuil.

"Membuat konsep pengembangan kawasan industri, membuat rencana pengembangan kawasan industri dan pentahapan pembangunan serta menyusun masterplan berupa blokplan pengembangan kawasan," rinci Wali Kota Ibnu Sina.

"Sasarannya adalah para pemangku kepentingan serta investor untuk mengembangkan kawasan industri agar terwujudnya keselarasan, keserasian, keseimbangan antar lingkungan terhadap kawasan peruntukan industri dengan peruntukan ruang lainnya," tutupnya. (pem/sun)

Lebih baru Lebih lama