Trending

Tiga Peserta Disabilitas Antusias Ikuti Ujian Masuk Uniska Gelombang Kedua

 

DISABILITAS - Rektor Uniska Prof Abd Malik saat meninjau peserta disabilitas 

BANUATODAY,COM,BANJARMASIN - Sebanyak 1750 peserta mengikuti test masuk Uniska gelombang kedua, termasuk tiga disabilitas yang begitu antusias mengikuti ujian masuk, Minggu (25/08).

Diungkapkan Rektor Uniska Prof Abd Malik, animo masyarakat untuk Kuliah di Uniska semakin baik, bahkan di tahun ini pada gelombang pertama sudah 62 persen kuota terpenuhi dan di gelombang kedua ini sekitar 48 persen saja kuota yang dicari.

"Artinya Uniska sudah menjadi pilihan pertama untuk masuk perguruan tinggi, kalau dulu biasanya di gelombang keduanya baru orang ke Uniska setelah tidak lulus di ujian PTN," jelasnya usai melakukan pemantauan ujian masuk di kawasan gedung baru Uniska.

Selain mengikuti test ujian masuk, para calon mahasiswa juga wajib mengikuti test narkoba yang menjadi syarat wajib untuk kuliah di Uniska.

Yang menarik pada gelombang kedua ini ada.tiga orang disabilitas yang mengikuti ujian masuk dan mereka terlihat sangat antusias mengisi jawaban.

"Uniska terbuka untuk para disabilitas yang ingin melanjutkan ke perguruan tinggi dan kami tentunya memberikan pelayanan yang terbaik untuk mereka," pungkas Abd Malik.(naz/fsl)

Lebih baru Lebih lama