Trending

Trio Motor Gelar Edukasi Safety Riding untuk Siswa Baru di SMKN 1 Sungai Tabuk

RUTIN - Trio Motor gelar Edukasi Safety Riding di SMKN 1 Sungai Tabuk.

BANUATODAY.COM, SUNGAI TABUK - Rutin gelar edukasi safety riding, kali ini Trio Motor, Main Dealer resmi Honda untuk wilayah Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah, menggelar edukasi safety riding yang dilaksanakan di SMKN 1 Sungai Tabuk, salah satu sekolah binaan Honda. Berbekal Semangat Sinergi Bagi Negeri, kegiatan edukasi safety riding ini terus rutin digelar.

Program ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan berkendara yang aman kepada sekitar 200 siswa baru yang sedang mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). Acara ini diadakan di SMKN 1 Sungai Tabuk dan dirancang khusus untuk siswa-siswi sekolah menengah kejuruan.
Adapun materi yang diberikan mencakup pelatihan berkendara dasar, termasuk cara aman berkendara, menghadapi situasi kemacetan, cara menghadapi pengendara ugal-ugalan, serta strategi mengatasi tantangan lingkungan dan kondisi jalan untuk menghindari kecelakaan. Peserta juga mendapatkan informasi mengenai bagaimana cuaca mempengaruhi keselamatan berkendara.

“Edukasi keselamatan berkendara sangat penting, terutama untuk generasi muda yang baru memulai perjalanan mereka sebagai pengendara,” ujar Muhammad Sultan Hasan Saputra, Instruktur Safety Riding PT Trio Motor.

Sebagai bentuk apresiasi terhadap partisipasi aktif peserta, Trio Motor juga menyiapkan hadiah berupa helm berstandar SNI. Helm ini merupakan perlengkapan keselamatan yang penting untuk melindungi kepala saat berkendara.

“Kami berharap melalui pelatihan ini, siswa-siswi SMKN 1 Sungai Tabuk dapat mengembangkan kebiasaan berkendara yang aman dan bertanggung jawab.” Tambah Hasan. (naz/fsl)

Lebih baru Lebih lama