Trending

Layanan Makin Prima, RSUD DKH Balangan Siap Buka Poli Jantung

RSUDRSUD DKH Balangan terus berbenah - Foto Dok


BANUATODAY.COM, BALANGAN - RSUD Datu Kandang Haji (DKH) Balangan terus berinovasi untuk meningkatkan pelayanan kesehatan yang lebih baik pasalnya dalam waktu dekat, rumah sakit tersebut akan membuka layanan poli jantung yang akan ditangani langsung oleh dokter spesialis penyakit jantung. 

Kemajuan ini menjadi langkah besar dalam memberikan pelayanan kesehatan yang lebih prima, terutama bagi masyarakat yang membutuhkan penanganan khusus terkait kesehatan jantung.

BACA JUGA: Perbanyak Charging Station EV, PLN Gandeng PT Utomo Charge+ Indonesia dan ACME Corporation

Direktur RSUD DKH Balangan melalui melalui Kabag administrasi umum dan keuangan menyampaikan bahwa kehadiran poli jantung ini sangat dinanti oleh masyarakat. 

"Kami menyadari pentingnya pelayanan jantung yang berkualitas untuk meningkatkan kesehatan masyarakat Balangan. Oleh karena itu, kami berusaha untuk menghadirkan dokter spesialis penyakit jantung yang akan memberikan layanan terbaik," ungkapnya.

Langkah ini tentu menjadi angin segar bagi masyarakat yang selama ini harus menempuh perjalanan jauh untuk mendapatkan perawatan jantung. Kini, dengan hadirnya poli jantung di RSUD DKH Balangan, layanan kesehatan di daerah ini semakin lengkap dan dapat diakses lebih mudah.

"Dengan fasilitas dan pelayanan yang semakin lengkap, RSUD DKH Balangan terus berkomitmen untuk menjadi pusat pelayanan kesehatan yang terpercaya dan selalu mengutamakan kepentingan masyarakat. Semoga Poli jantung ini bisa mulai beroperasi dalam beberapa minggu ke depan, dengan jadwal pelayanan yang akan segera diumumkan,"tambahnya.

BACA JUGA: Melalui AI yang Berdaulat, IOH Berdayakan Sektor Perbankan dan Keuangan Indonesia

Masyarakat pun menyambut baik kabar ini. Salah satu warga Desa Hujan Mas, Balangan, maswar menyatakan rasa syukurnya. 

"Alhamdulillah, dengan adanya poli jantung di RSUD DKH Balangan, kami jadi tidak perlu jauh-jauh ke luar daerah untuk berobat. Semoga pelayanannya juga semakin baik dan profesional," ujarnya. (vr/fs)

Lebih baru Lebih lama